-->

"Baiat Bayang pada Cahaya yang Bersiul" Antologi Puisi Karya Siswa-Siswi SMPN 8 Kota

20 Juni 2019, 6:11:00 AM WIB Last Updated 2019-06-19T23:11:42Z
Kepala Sekolah saat memperkenalkan antologi puisi di depan para siswa.

Diacara Classmeeting yang dilaksanakan oleh SMPN 8 Kota Mojokerto tanggal 17-19 Juni 2019 kemarin selain ada lomba-lomba, ada juga acara pembacaan puisi di hari terakhir yaitu Rabu (19/6). yang menarik dari puisi ini adalah hasil karya dari siswa-siswi SMPN 8 Kota  yang mana puisi tersebut ditulis secara serentak bersaman di lapangan sekolah mulai dari siswa kelas 7,8,9 yang berjumlah sekitar 582 puisi, dan diikutkan lomba menulis buku dan puisi yang diselenggarakan oleh Balai Bahasa Jawa Tengah, pada 18 Februari 2019 dan dikirim secara online, dari jumlah tersebut telah terseleksi sebanyak 100 puisi yang layak dibukukan dalam satu antologi puisi. Untuk hasil karya terbaik dipilihlah juara 1,2,3 yang mendapatkan piala dan piagam penghargaan, bagi siswa yang tidak juarapun mendapat piagam penghargan. Dan momentum ini selain sebagai Gerakan Literasi Sekolah (GLS) sekaligus  memperkenalkan terbitnya  antologi puisi dari siswa-siswi SMPN 8  yang berjudul "Baiat Bayang pada Cahaya yang Bersiul"
Baca Juga: Classmeeting SMPN 8 Kota Mojokerto
Dalam kesempatan ini Kepala Sekolah SMPN 8 Kota Mojokerto, Dra. Gusti Udijani Dalem MPd membacakan puisi bersama guru dan pemenang Juara 1,2,3.(lihat videonya)
Menurut Gusti Udijani, ini adalah salah satu langkah untuk selalu memberikan stimulasi kepada siswa peserta didik untuk lebih berani tampil dan berkarya, kreatif dan inovatif.
" Bagi mereka pegiat sastra atau penikmat puisi yang tertarik ingin tahu puisi hasil karya siswa SMPN 8 Kota Mojokerto bisa menghubungi pihak perpustakaan sekolah." ujarnya (lintasmojo)

Kepala Sekolah, Dra Gusti Udijani Dalem Mpd ditengah-tengah siswa SMPN 8 Kota. 

Berikut ini videonya:

Komentar

Tampilkan

Terkini