-->

Relawan Humas Dawar Bersih-bersih Sampah

09 Agustus 2020, 7:15:00 PM WIB Last Updated 2020-08-09T12:15:08Z

Bagi relawan Humas Dawarblandong aksi giat gowes dan bersih sampah patut diacungi jempol.Karena banyaknya tumpukan sampah di sepanjang jalan cor di tepi hutan yg mengarah ke Dawarblandong Kabupaten Mojokerto. Masih kurangnya kesadaran dengan sengaja membuang sampah sembarang.
Bagi Yusuf, Ketua Relawan Humas Dawarblandong menuturkan kepada Lintasmojo.com menuturkan kegiatan timnya yang beranggotakan 50 relawan, setiap minggunya selain gowes juga membersihkan sampah di wilayah Dawarblandong.  ” Harapan kami dengan kegiatan ini  bisa sedikit membantu membersihkan dawarblandong dari sampah yg berserakan, kami juga menghimbau bagi siapa saja  dimana saja, buanglah sampah pada tempatnya supaya tidak menimbulkan  bahaya banjir dan menimbulkan bau yg tidaj sedap,” jelasnya.
Aksi Gowes dan Bersih Sampah kali ini kita pusatkan di tiga tempat yakni, Jembatan sumberwuluh – geneng, Jembatan Wotgalih – gangsir dan Jembatan Beru -  Dapet. Karena terlihat banyaknya sampah yang menumpuk di jalur tersebut. Padahal tiga lokasi tersebut sangat bagus untuk gowes tetapi bau dari sampah sangat menyengat.  ” Aksi sosial ini kita juga dibantu warga setempat sehingga cepat terselesaikan dan himbauan buang sampah bisa terminimalisir,” tambah Yusuf.(rey/lintasmojo)
Komentar

Tampilkan

Terkini