Petunjukan kolosal yang bertajuk Blaze Of Glory di tempat wisata Kampung Kids Batu Malang mampu menjadi magnet hiburan bagi pengunjung di saat akhir pekan, Sabtu (31/11).
Salah satu tempat dengan beragam fasilitas wisata edukasi ini sudah menjadi jujugan bagi pengunjung keluarga, acara kantor hingga sekolah-sekolah. Tak hanya di Jawa Timur bahkan dari kota di luar Jawa Timur juga terlihat berkunjung.
Untuk pertunjukkan Blaze Of Glory yang berdurasi 1,5 jam itu penonton tak henti-hentinya bersorak kagum akan suguhan aksi akrobatik, sound hingga permainan pencahayaannya.
Menurut Hanny, salah satu penonton asal Surabaya ini apa yang disuguhkan sangat luar biasa, apalagi ketika aksi akrobat hingga permainan apinya.
" Saya sangat terhibur sekali dengan pertunjukkan ini. Dari alur cerita hingga musiknya membuat kita tak henti-hentinya bertepuk tangan," tuturnya.
Tak hanya pertunjukkan, mereka yang crew dari Sekolah Selamat Pagi Indonesia juga bagikan bunga kepada penonton saat usai pertunjukkan.(rey/lintasmojo)