Outing Class yang digelar murid KB/TKK Wijana Sejati Kota Mojokerto, Kamis (14/11) dan memperingati Hari Pahlawan yakni dengan mendoakan para pahlawan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Mojokerto jalan Pahlawan Kota Mojokerto.
Menurut M Widayati, Guru KB/TKK Wijana Sejati Kota Mojokerto jika anak-didiknya perlu diberikan wawasan dan semangat nasionalis yang dimiliki para pahlawan. Seperti hari ini dengan mendoakan para pahlawan.
” Sejak dini harus dibekali rasa nasionalis serta meneladani jasa para pahlawan dalam merebut kemerdekaan. Dengan berdoa di TMP ini kami berharap anak-anak bisa meneladani semangat para pejuang dan meneruskan perjuangan dengan belajar yang tekun meraih cita-cita,” tuturnya.
Selain berdoa, mereka juga tampak sibuk membersihkan daun-daun yang berserakan di makam tersebut. Andreas Gusti Sanjaya Dwi Kurnia Putra, salah satu murid KB/TKK Wijana Sejati tampak sibuk membersihkan makam dan berdoa bersama teman lainnya. ” Saya berdoa agar kami yang juga punya semangat belajar untuk meraih cita-cita seperti para pahlawan yang semangat bertempur untuk meraih kemerdekaan,” terangnya.(rey/lintasmojo)