-->

Truk Ringsek, Usai Tersambar KA Gaya Baru Malam di Perlintasan Tanpa Palang Pintu

27 November 2020, 6:21:00 PM WIB Last Updated 2020-11-27T11:21:54Z

Sebuah truk Colt diesel Mitsubishi terlibat kecelakan dengan kereta api di perlintasan tanpa palang pintu Dusun Bodeh, Desa Kayen, Kecamatan Bandar Kedungmulyo, Jombang, Jumat (27/11) siang. Akibat peristiwa itu, dua orang tewas di lokasi kejadian.
Korban tewas, masing-masing Abdul Rohmat (40) warga Dusun Bodeh, Desa Kayen, Kecamatan Bandar Kedungmulyo dan Nurul Hidayat (32), Desa Gondangmanis, Kecamatan Bandar Kedungmulyo.
Saksi mata dilokasi kejadian, Ali Nur Rahman (50) menjelaskan, Kecelakaan yang terjadi sekitar pukul 13.00 WIB bermula saat truk Colt diesel Mitsubishi nopol S 8174 N berjalan dari arah utara akan menyeberang di perlintasan kereta api yang agak menanjak kearah selatan. 
Naas, pada saat bersamaan melintas Kereta Api Gaya Baru malam selatan dari arah timur. Warga yang ada di lokasi sudah berteriak mengingatkan agar jangan melintas, tapi pengemudi truk tak mendengar. Karena jarak sudah dekat, kecelakaan tak bisa terhindarkan.
"Biasanya truk itu pakai musik. Tadi ada teman dari belakang itu teriak-teriak ada kereta lewat, tapi tidak dihiraukan. Mungkin tidak mendengar dan akhirnya ketabrak," kata Ali Nur Rahman.
Kerasnya benturan, sehingga bodi truk hancur hingga patah jadi dua dan terseret sekitar 500 meter. Akibatnya, sopir dan kernet truk yang berada didalam mobil ikut terseret dan terpental keluar hingga tewas.
"Korban meninggal dua orang, yaitu sopir dan kenek. Keduanya meninggal di lokasi,” pungkas Ali Nur Rahman. (Jang)
Komentar

Tampilkan

Terkini