-->

Akibat Konsleting Listrik, Dapur Gereja Ludes Terbakar

23 April 2020, 4:25:00 PM WIB Last Updated 2020-04-23T09:25:13Z

Gereja Bethany Indonesia di dusun Ngingasrembyong, desa ngingasrembyong, Kecamatan sooko Kabupaten Mojokerto nyaris ludes terbakar, Kamis (23/4). Dugaan akibat konsleting listrik pukul 14.00.
Menurut keterangan penanggung jawab Gereja Pdt Andreas Ketut sekitar pukul 14.00 api muncul dari bangunan dapur gereja. " saat itu kami panik dan meminta bantuan warga untuk memadamkan secara manual dan selanjutnya kami juga menghubungi pihak PMK terdekat untuk membantu memadamkan," jelasnya.
Salah satu relawan Info Peduli Mojokerto (IPM) Pak Munaji biasa di panggil pak bogang mengatakan,  untuk yg terbakar hanya area bangunan dapur saja beserta isinya, dan tim pmk yg dilokasi ada 6 unit PMK gabungan.
" Semua sudah terkondisikan dengan aman terkendali, api sudah padam serta tidak ada korban jiwa. Saya juga relawan IPM menghimbau ke warga supaya berhati hati mengunakan aliran listrik,kalau selesai mengunakan alangkah di cabut, cek semua peralatan dapur yg bisa menimbulkan resiko kebakaran. Agar kita semua bisa sedikit mengurangi resiko kebakaran disekitar kita, " himbaunya.(rey/lintasmojo)




Komentar

Tampilkan

Terkini