-->

Sidak Kesiapan dan sinyal Jaringan, Ika Puspitasari Tak Temukan Kendala

03 Agustus 2020, 6:39:00 PM WIB Last Updated 2020-08-03T11:39:07Z

Walikota Mojokerto Ika Puspitasari kunjungi rumah siswa saat daring. Dalam sidaknya, Walikota juga menanyakan kepada siswa apakah mengalami kesulitan dalam proses belajar secara virtual baik secara sistem pembelajaran maupun kendala sinyal jaringan.  ” Proses belajar mengajar siswa terkait jaringan tidak mengalami kendala atau kesulitan, karena kuota yang diberikan pemkot khusus untuk belajar,” ujarnya. Senin, (3/8).
 ” Paket data ini khusus pembelajaran. Selain meringankan beban orangtua, paket data ini merupakan upaya mempermudah proses pembelajaran, dalam kerangka besar transformasi Kota Mojokerto menuju kota digital. Jadi kita punya bekal pemetaan untuk tahu program apa yang bisa dikembangkan Pemkot agar bisa semakin mendukung tumbuh kembang para pelajar kita,” imbuhnya.
Untuk diketahui, Paket data gratis di berikan kepada 15.609 siswa dalam melaksanakan pembelajaran jarak jauh. Untuk siswa SD mendapatkan 8 Gigabyte sedangkan untuk siswa SMP memperoleh 16 Gigabyte setiap bulannya selama satu semester atau selama kondisi Covid-19.
Usai melakukan kunjungan ke siswa Walikota yang didampingi Kepala Dinas Pendidikan Amin Wachid juga melakukan kunjungan ke guru di SMPN 5 Kota Mojokerto yang sedang lakukan daring dengan siswa.(rey/lintasmojo)
Komentar

Tampilkan

Terkini