-->

"Satu Kata Brantas Narkoba"

13 Desember 2019, 9:17:00 PM WIB Last Updated 2019-12-13T14:17:55Z



Satresnarkoba Polres Mojokerto Kota getol sosialisasikan “ Satu Kata Brantas Narkoba” terutama kepada pelajar. Kali ini target sosialisasi yakni di kalangan pelajar. Karena mereka yang rentan akan peredaran barang haram tersebut. Dan Kamis (12/12) Satreskoba Polres Mojokerto datangi SMPN 2 Mojoanyar dan SMPN 2 Dlanggu.

Kasatresnarkoba Polres Mojokerto Kota, AKP Redik Tribawanto dan didampingi anggotanya Brigadir Chandry dihadapan pelajar mengajak untuk menolak, mencegah dan melaporkan akan peredaran barang yang dilarang tersebut.

” Kita ingin memberikan wawasan agar mereka harus bisa menolak akan narkoba. Dan harus berani menolak untuk obat terlarang tersebut. Kami yakin dengan belajar dan berprestasi akan lebih mudah untuk meraih cita-cita,” tuturnya.

Masih kata AKP Redik Tribawanto, kita akan terus mensosialisaikan kepada pelajar akan dampak jika memakai obat terlarang tersebut. Tak lain akan mempengaruhi prestasi dan akan terus ketergantungan. ” Kita mengajak pihak sekolah, orang tua dan pelajar untuk ikut berperan perangi narkoba dan hanya satu kata brantas narkoba bersama,” harapnya.(rey/lintasmojo)





Komentar

Tampilkan

Terkini