Grease to Green, Inovasi FIFGROUP Mojokerto
Kepedulian terhadap lingkungan hidup, inovasi FIFGROUP Mojokerto melalui Project Grease to Green, menjadi bukti nyata. Buktinya, inovasi itu dengan pemanfaatan limbah rumah tangga minyak jelantah mentah mampu dirubah menjadi lilin aroma terapy dan sabun.
Sebagai refleksi nyata keperdulian FIFGROUP Mojokerto kepada lingkungan hidup, sehingga dapat mengurangi limbah serta membuka peluang baru untuk inovasi serta menciptakan pertumbuhan ekonomi baru.
Mochamad Badrul Huda SH, Branch Head FIFGROUP Mojokerto berkomitmen untuk ikut peduli dalam menjaga lingkungan hidup dan mengurangi limbah. Dampak lingkungan hidup yang nyata adalah limbah rumah tangga.
" Seringkali kita lupa bahwa limbah rumah tangga menghasilkan banyak dampak terhadap lingkungan. Dan jika kita kelola dengan benar bisa menghasilkan sumber daya yang berharga untuk masa depan. Pada bulan Oktober 2025, kita sudah lakukan inovasi pengolahan limbah minyak jelantah menjadi sabun dan lilin aroma teraphy, " Jelasnya kepada awak media, Kamis (15/1).
Dalam inovasi Grease to Green FIFGROUP Mojokerto, berkolaborasi dengan Dinas Lingkungan Hidup Kota Mojokerto dan Bank Sampah, serta melibatkan seluruh staffnya. Yakni dari pengumpulan minyak jelantah hingga menjadi produk sabun juga lilin aroma teraphy.
" Seluruh karyawan memiliki tanggung jawab besar dalam menjaga lingkungan. Dengan terlibat aktif mengelola limbah, hingga menjadi barang ekonomis, " Terangnya.
Terpisah, Bening Danu Saputro, FIFGROUP Area head jatim 4, mendukung inovasi ini. Dan sangat yakin menjadi produk yang bisa bermanfaat bagi masyarakat secara langsung.
" Kita dari perusahaan pembiayaan berkomitmen memberikan dampak positif bagi masyarakat dan juga memberikan peluang untuk meningkatkan ekonomi melalui inovasi nyata Grease to green, " Tambahnya.
Bak gayung bersambut, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Mojokerto, Ikromul Yasack mengatakan sangat menyambut baik inovasi Grease to green FIFGROUP Mojokerto. Yakni sebagai perusahaan pembiayaan mampu ikut menjaga lingkungan hidup dan kali ini bersama Pemerintah Kota Mojokerto.
" Kita sangat mengapresiasi inovasi Grease to green FIFGROUP Mojokerto yang sudah peduli menjaga lingkungan dan juga bisa sekaligus menciptakan produk ekonomis untuk masyarakat Kota Mojokerto, " Pungkasnya.
Kolaborasi FIFGROUP Mojokerto dan DLH Kota Mojokerto
Sementara itu, dalam memproses minyak jelantah itu langsung melalui bimbingan DLH Kota Mojokerto dengan Bank Sampahnya. Selain pengolahan juga memproses menjadi sabun maupun lilin aroma teraphy hingga kemasan siap edar.
Menurut Mochamad Badrul Huda SH, jika keterlibatan pemerintah mampu memberikan dukungan besar dalam berinovasi ini. Sehingga Inovasi Grease to Green tercipta dengan maksimal dan sangat memberikan dampak kepada masyarakat.
" Edukasi kepada kami, DLH Kota Mojokerto sangat detail, dari proses pengolahannya hingga kemasan produk siap edar. Melalui inovasi ini kami sangat berterima kasih, " Paparnya.
Hasilnya, sabun maupun lilin aroma teraphy ini selain sebagai hadiah kepada pelanggan setia FIFGROUP Mojokerto dan nantinya akan merambah kepada UMKM Kota Mojokerto.
" Kita berikan secara gratis kepada pelanggan setia FIFGROUP Mojokerto saat pelayanan dan nantinya kita berharap bisa menjual produk ini kepada perusahaan maupun perkantoran, perhotelan di Mojokerto, " Pungkasnya.(*)